Review: Secret Key Starting Treatment Essence, Gimana hasilnya setelah tiga tahun pemakaian?

by - Monday, July 19, 2021

Hi beautiful friends

Sudah lama rasanya nggak menulis blog. Ini akan menjadi blog pertamaku di tahun 2021.

Sebagai penggemar k-pop dan k-drama, mengikuti trend skincare korea adalah salah satu hal yang wajar. Dimana ada saatnya aku membayangkan memiliki kulit glowing dan mulus seperti idol dan actress di drama korea (meskipun tidak mungkin, karena warna kulit dan iklim di Indonesia dan Korea sangat berbeda) tapi setidaknya dengan mengikuti rutinitas yang sama, kulit kita akan kenyal dan halus. Essence adalah salah satu skincare yang penting di Korean skincare dan di postingan kali ini aku akan mereview salah satu essence korea yaitu Secret Key Starting Treatment Essence.


Pertemuanku dengan Secret key starting treatment essense terjadi di tahun 2018. Saat itu aku adalah seorang mahasiswa tingkat tiga atau semester lima, aku ingat sekali saat itu aku masih menggunakan krim dokter tetapi jiwa penasaranku untuk mencoba 10 step Korean skincare routine sangat tinggi. Karena skincare dari dokter yang aku dapatkan hanya facial wash, toner, krim pagi dan krim malam. Akhirnya aku mencari-cari review essence korea yang bagus.

Banyak banget blogger yang aku baca mereview essence dari SKII FTE dan mereka mengatakan bahwa SKII FTE adalah essence ter the best. Aku sangat tergiur ingin mencobanya, kemudian aku menulis di google “berapa harga SKII FTE?” setelah melihat harganya seketika aku seperti terkena serangan jantung “wow serius ini harganya segini, ternyata harganya lebih mahal dari uang bulananku” (aku tidak mau mati kelaparan hanya untuk sebuah essense, hahaha).

Niatku untuk membeli SKII FTE langsung memudar tetapi aku tidak pantang menyerah, aku membaca-baca lagi review dan aku menemukan blog yang di tulis kak DesZeLL di female daily dengan judul “Battle of the week: Missha vs. Secretkey, the FTE Dupes”. Dan setelah membaca dan mencari-cari review dari blogger lainnya (yang saat itu belum terlalu banyak yang me review Secret key STE) aku langsung memutuskan tanpa pikir Panjang untuk membeli Secret key starting treatment essence, karena saat itu sedang ada diskon 25% di sociolla. Lumayan banget kan dari harga  Rp. 240.000 menjadi Rp. 189.000.

About the brand

“Secret Key”

Secret key adalah salah satu brand kecantikan asal Korea selatan yang berdiri sejak tahun 2006. Semua produk yang dihasilkan dari brand ini berasal dari ekstrak bahan alami terbaik dan tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya untuk kulit. Tidak hanya essence, Secret key juga menghadirkan perawatan kulit lainnya seperti toner, treatment cream, sheet mask, eye cream dan masih banyak lainnya dan pastinya aman dan efektif untuk menangani berbagai permasalahan kulit.

Price : Rp. 360.000 (150 ml), Rp. 129.000 (50 ml)

Where you can buy : Sociolla, Shopee

Ingredients : Galactomyces ferment filtrate, Dipropylene glycol, Niacinamide, Glycerin, Citrus grandis (grapefruit) seed extract, Acorus gramineus root/stem extract, Perilla oxymoides leaf extract, Rose centifolia flower water, Adenosine.

Packaging


Kalau dilihat sekilas tanpa membaca namanya, mungkin kalian akan mengira kalau ini adalah SKII FTE. Packaging nya mirip banget dengan SKII FTE yaitu botol kaca bening dengan tutup mengkilat yang warna tutupnya di sesuaikan dengan edition dari essencenya. Yang aku pakai adalah Secret key STE yang rose edition sehingga warna tutupnya rose gold yang mengkilap. Sedangkan untuk Secret key STE original warna tutupnya silver mengkilap.

Menurutku packaging nya bagus banget terlihat elegan dan botolnya meskipun kaca tapi kokoh banget. Kenapa aku bilang kokoh, karena aku pernah mengalami kejadian yaitu Secret key STE ku jatuh dan jarak antara meja dengan lantai sekitar 50cm yang lumayan Panjang ya ternyata essence ini tidak pecah (padahal aku sudah panik takut pecah)

Tekstur dan Aroma


Tekstur dari essence Secret key ini sama seperti essence pada umumnya, yaitu cair seperti air yang tidak lengket sama sekali dan setelah di aplikasikan di kulit cepat banget meresapnya. Aroma dari essence ini cukup enak untuk di hirup. Aromanya tidak terlalu menyengat tetapi soft banget dengan sedikit hint aroma mawar dan sedikit ada bau citrus (citrus di essence ini agak unik karena diambil dari grapefruit atau buah anggur).

Klaim

·         Melembabkan kulit

·         Membuat kulit tampak glowing alami

·         Menghaluskan tekstur kulit

·         Menutrisi kulit

Cara Pemakaian:

Untuk cara pemakaian ada tiga:

·      Tuangkan Secret key STE tiga atau empat tetes di telapak tangan dan tepuk dengan lembut di wajah setelah membersihkan wajah dengan facial wash atau setelah menggunakan hydrating toner. Tunggu hingga meresap sebelum menggunakan skincare selanjutnya.

·    Tuangkan  Secret key STE di kapas secukupnya kemudian sapukan ke wajah dan tepuk dengan lembut di seluruh wajah ataupun leher dan hindari area sekitar mata.

·    Untuk wajah yang bermasalah seperti jerawat, kalian bisa menuangkan Secret key STE di kapas kemudian kompres wajah yang ada jerawatnya dan tunggu hingga kurang lebih 3 menit.

Hasil Pemakaian:

Aku sudah memakai Secret key STE ini sejak tahun 2018 atau kurang lebih tiga tahun. Dan selama tiga tahun tersebut, di tahun pertama aku tidak menggunakan secara rutin jadi hasil yang aku rasakan saat itu tidak terlalu memuaskan.

Kemudian di pertengahan tahun 2019, dimana saat itu aku memutuskan untuk stop krim dokter yang membuat kulit wajahku yang awalkan halus dan tidak berjerawat, tiba-tiba menjadi breakout yang parah banget (bisa dibaca disini kalau kalian belum baca ya). Saat itu Secret key STE dan Innisfre aloe revitalsoothing gel adalah dua produk andalanku. Sedikit demi sedikit aku mulai merasakan keajaiban dari essence ini, seperti yang kalian sudah tahu bahwa kandungan utama Secret key STE adalah Galactomyces.

Galactomyces adalah ragi yang dibuat untuk fermentasi sake yang sangat terkenal di Jepang. Para pembuat ragi di Jepang memiliki kulit tangan yang halus dan kencang, kemudian dilakukan penelitian terhadap ragi tersebut ternyata benar bahwa ragi tersebut memiliki efek mengencangkan, anti oxidant dan anti aging.

Saat sedang berjerawat parah aku selalu mengkompes kulitku yang ada jerawatnya menggunakan essence ini yang aku aplikasikan menggunakan kapas selama 3 menit. Dan aku bisa merasakan hasilnya atau jerawatku mulai kempes selama kurang lebih satu minggu.

Saat ini jerawatku sudah tidak seperti dahulu, mungkin jerawat akan muncul satu atau dua menjelang menstruasi. Setelah pemakaian rutin dalam dua tahun terakhir ini, aku merasakan satu persatu klaim yang ditulis pada Secret key STE ini. Kalian pemilik kulit kering seperti aku pasti sering mengalami makeup susah banget nempel atau bahkan kalau cuaca tidak bersahabat kulit akan mengelupas. Dan setelah menggunakan essence ini kulitku menjadi lebih lembab dan makeup juga menjadi lebih nempel.

Meskipun efek mencerahkan mungkin tidak terasa jika hanya memakai essence ini (kalian bisa mengakali nya dengan menggunakan serum yang mencerahkan) tetapi aku tetap jatuh cinta dengan essence ini karena efek melembabkannya dan juga  Secret key STE ini memiliki kandungan utama fermentasi ragi yang sangat bagus untuk anti aging, mengingat sudah memasuki umur dua puluh tiga.

 Terima kasih sudah membaca blog hari ini, di tunggu blog selanjutnya ya…

You May Also Like

0 komentar