Review : Innisfree Aloe Revital Soothing gel

by - Tuesday, June 09, 2020

       Hai beauty… ternyata udah lama setelah blog laser di superskin aku tidak nongol and yeah sekarang ada kesempatan untuk kembali nulis. Jadi hari ini aku akan mereview suatu produk yang menurutku ini adalah produk yang aku suka banget dari tahun lalu, dan produk itu adalah Innisfree Aloe Revital Soothing Gel


About the brand
“Innisfree”

       Innisfree adalah brand kecantikan asal korea yang menyusung produk-produk alami yang merupakan perpaduan bahan-bahan terbaik yang diambil langsung dari pulau jeju, dimana pulau ini adalah tempat seluruh kebaikan dari hutan, tanah, dan lautan tersimpan. Banyak produk Innisfree yang kandungan utamanya adalah bahan alami yang langsung di ambil dari perkebunan di pulau Jeju, Korea Selatan. Dan yang paling menarik perhatian dari brand ini adalah yoona SNSD sebagai brand ambassadornya, bagi pecinta drama korea dan kpopers pasti udah tahu lah ya kalau yoona dinobatkan sebagai idol tercantik di korea.

Innisfree Aloe Revital Soothing Gel
Price : IDR 100.000
Where you can buy : Shopee
Ingredients : Aloe barbadensis leaf extract (93,6%), Butylene glycol, Madecassoside,Citrua unshiu peel extract, Orchid extract, Menthoxypropanediol, Sodium polyacrylate, Water, Acrylates/c10-30 alkyl acrylate crosspolymer, Tromethamine, Phenoxyethanol.

Texture & Feeling

texture aloevera gel
         Awal tau produk ini dari kak Dinnar Amanda dan produk ini adalah salah satu produk favoritnya. Aku langsung tertarik untuk membelinya karena pingin banget punya kulit mulus dan glowing seperti kulitnya kak dinar dan produk ini sangat affordable. Kemasannya berbentuk tube dengan ukuran 300 ml dengan warna hijau muda dan tutup kemasan berwarna hijau tua. aku suka dengan bentuk kemasan aloe revital ini karena berbentuk tube, dimana biasanya aloevera dari brand lain kemasannya berbentuk jar. Isi nya juga 300 ml, itu banyak banget dengan harga yang sangat terjangkau dan bisa dipakai 1 tahun (awet banget kan), sekarang aku sudah pakai tube keduaku dan aku biasanya pakai pagi hari dan malam sebagai moisturizer.
<
       Texture dari Innisfree aloe revital soothing gel ini seperti aloevera gel pada umumnya kental dan bening, dan setelah di aplikasikan di wajah rasanya enak banget lembut dan seperti namanya bisa menyegarkan wajah kembali, dan yang paling aku suka dari aloe revital ini adalah setelah diaplikasikan di wajah produk ini langsung menyerap di kulit. Jadi buat orang yang mager pasti suka banget karena tidak usah menunggu lama (enak banget pokoknya), karena pernah nyoba aloe vera nature republic dan itu lama banget nyerapnya di kulit. Dan produk ini tidak bikin kulit aku breakout, aku selalu memakai aloe revital ini baik saat kulitku lagi jerawatan maupun saat kulitku mulus. Yang paling penting, produk ini membantu banget dalam pembasmian jerawatku yang saat ini sudah sangat membaik. Buat yang kepo gimana kulitku sekarang dan apa aja  produk yang aku pakai bisa cek instagram ku (merry.review).  And yes I love so much with this product

You May Also Like

0 komentar